Semua yang ada di alam semesta adalah universal.

Sesuai apa yang ditabur, adalah yang akan dituai.

 

Dalam rangka menyediakan sarana dan prasarana yang memadai bagi masyarakat untuk dapat menjalankan kegiatan ibadah dan kegiatan lain nya dengan baik, kami ingin mengajak para donatur untuk berpartisipasi dalam rangka pembangunan Klenteng Tri Dharma Cinta Kasih, yang berlokasi di Kampung Ranca Serdang, Desa Ranca Iyuh, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang 15710, Provinsi Banten.

Bernaung di bawah Yayasan Tri Dharma Cinta Kasih yang sebelumnya sudah beberapa kali turut serta dalam pembangunan beberapa tempat ibadah lainnya yang tersebar di beberapa daerah, seperti di Jakarta, Medan, Cirebon, Surabaya, dan Cilacap.

Mendirikan tempat ibadah merupakan salah satu amal yang sangat baik. Oleh karena itu, kami ingin mengetuk hati para donatur yang kami kasihi agar turut berpartisipasi dalam mewujudkan Pembangunan Klenteng Tri Dharma Cinta Kasih di bawah naungan Yayasan Tri Dharma Cinta Kasih.

Latar Belakang

Salam  kebajikan  dari kami Para Panitia Pengurus Pembangunan Klenteng Tri Dharma Cinta Kasih Tangerang, kepada para donatur dan simpatisan yang kami hormati. Sebelumnya izinkan  kami  untuk menjelaskan mengenai latar belakang dan rencana pembangunan Klenteng Tri Dharma Cinta Kasih Tangerang.

 

Progres Pembangunan

Lokasi pembangunan Klenteng Tri Dharma Cinta Kasih dapat ditempuh sekitar 1 jam perjalanan dari Jakarta dan dibangun kurang lebih di lahan seluas 11.000 M2. Klenteng Tri Dharma Cinta Kasih merupakan penggabungan dari beberapa bangunan Klenteng serta tiga bangunan lainnya sebagai tempat ibadah yang keseluruhan berjumlah sepuluh ruang doa dengan sepuluh altar utama.

Langit memberi, manusia menerima.
Manusia memberi, Langit melihat.

Hubungi kami


Email
admin@ktdck.com